Menu
 

Akhir tahun biasanya digunakan oleh sebagian besar orang untuk mengambil cuti dan pergi berlibur. Meski ada beberap yang memilih berlibur dengan menunggangi motornya menuju kota tujuan, namun tidak sedikit pula yang memilih alat transportasi lain apabila jaraknya cukup jauh.
Jika Anda akan meninggalkan sepeda motor cukup lama, contohnya pergi berlibur, atau dinas ke luar negeri, ada baiknya sepeda motor disimpan dengan cara yang baik dan benar.
Hal ini untuk menghindari kerusakan yang mungkin timbul, saat motor lama tidak digunakan. Nah, apa saja yang perlu dipersiapkan? Simak tips yang diambil dari situs Welovehonda
di bawah ini:
1. Ganti oli dengan yang baru. Jangan lupa untuk memanaskan mesin agar oli tersirkulasi dengan baik ke seluruh bagian mesin. Jika motor akan ditinggalkan lebih dari dua bulan, penuhi bak kopling dengan oli agar tidak timbul karat. Jangan lupa, setelah kembali ke rumah kurangi oli kopling hingga ke batas maksimumnya.

2. Bensin juga sebaiknya diisi hingga penuh, agar tangki bahan bakar tidak diserang karat. Jika motor ditinggal lebih dari enam bulan, kuras bensin dan ganti dengan yang baru. Bensin yang lama mengendap di tangki biasanya mulai kotor, karena endapan sehingga bisa menurunkan performa.

3. Agar listrik dalam aki tidak habis, lepas kabel aki dan simpan aki di tempat yang terlindung dari hujan dan panas matahari. Meski motor tidak digunakan, terkadang ada beberapa perangkat yang menarik listrik dari aki seperti alarm dan sensor Answer Back
yang ada pada beberapa tipe motor Honda. Meski arusnya tidak besar, namun bila dibiarkan dalam jangka waktu yang lama bisa membuat listrik dalam aki habis.
4. Bila motor menggunakan radiator, kuras air radiator dan ganti dengan yang baru agar radiator awet dan tidak tersumbat endapan karat.
Ilustrasi motor yang dibiarkan kotor terkena panas dan hujan (iStock)

5. Simpan motor di tempat yang terlindungi dari sinar matahari langsung dan hujan. Ada baiknya menutupi motor dengan terpal, atau jas hujan khusus untuk motor. Berdirikan motor dengan standar tengah, karena lebih kuat menahan beban ketimbang standar samping.

View the original article here

Posting Komentar

 
Top