Buell Ulysses XB12X lansiran 2007 silam ini, sepintas konfigurasi dan guratan khas mesin Harley-Davidson (H-D) masih sangat kentara. Tak ayal, lantaran awal kiprah Erick Buell sebagai penyedia sarana transportasi roda dua ini menjalin 'hubungan mesra' dengan H-D.Kembali ke 'The Patriot', motor yang sangat asing dipergunakan di Indonesia ini memang tergolong jenis moge premium. Keberadaannya pun disinyalir hanya ada beberapa unit saja.Moge ini sendiri awalnya berjenis sport touring disulap oleh SM dengan gaya 'tongkrongan' khas cafe racer yang klasik dan unik. Secara otomatis rangka bawaan pabrik dilengserkan seutuhnya, menggantinya dengan rangka kustom seamless 1inci ala featherbed untuk mengejar karakter tersebut.Lanjut ke sektor bodyworks, bahan dari plat galvanil setebal 1,2mm dipercayakan untuk membentuk tangki ala Norton dan buritan 'buntut tawon'.Sektor kaki menjadi fokus pengerjaan selanjutnya, kaki-kaki mengadopsi dari beberapa motor beda produsen seperti dari Honda CB400SF untuk bagian depan dan swingarm kustom bersuspensi bawaan H-D Sportster.
Velg depan mengadopsi part TK Japan 18/2.50inci dengan balutan ban dari Coker Diamond Thread 4.00/18inci. Sedangkan bagian belakang juga menggunakan TK Japan 18/3.00 dengan balutan ban yang sama berukuran 4.50/18inci.Kelar dengan itu semua SM fokus ke part aksesori-aksesorinya. Mulai dari stang clip-on, satu set perangkat rem, lampu-lampu menggunakan produk aftermarket. sedangkan untuk bagian filter udara dan sistem knalpot diatur ulang dengan pengerjaan kustom.Sang empunya 'The Patriot' yang dikabarkan berdomisili di Indonesia ini memilih perpaduan warna merah-putih untuk urusan pengecatan. Pilihan ini? menjadikannya sangat sesuai dengan nama yang diberikan pada cafe racer ini. Bahan berkualitas dari Sikkens menjadi pilihan Komet Studio yang menangani semua pengerjaan cat ini.Bagaimana brosis, cukup mempesona bukan 'The Patriot' cafe racer hasil karya anak bangsa ini? Semoga menjadi inspirasi. Thanks to Studio Motor.? (kpl/abe)
View the original article here
Posting Komentar